|

Baru Dilantik Jadi Kapolres Labusel AKBP Arfin Cek Polsek Jajaran

Kapolres AKBP Arfin saat kunjungi Polsek. (foto : dok) 

INILAHMEDAN
- Labusel : Kapolres Labuhanbatu Selatan (Labusel) AKBP Arfin Fachreza, mengecek beberapa Polsek jajarannya pada Jumat (11/10/2024). 

Kegiatan itu bertujuan untuk memantau kesiapan operasional dan kebersihan di masing-masing Polsek serta memberikan arahan terhadap para personil.

Kapolres tiba di Polsek Kampung Rakyat yang disambut oleh Kanit Reskrim beserta personil. 

Dalam kunjungannya, Kapolres melakukan pengecekan di beberapa area penting seperti ruang tahanan, ruang kerja, rumah dinas Kapolsek, kebersihan komando dan asrama Polri.

Kapolres juga memberikan arahan agar seluruh personil menjaga kebersihan komando, menjalankan tugas sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (tupoksi) serta standar operasional prosedur (SOP). 

Selain itu, harus memperhatikan kerapian penampilan perorangan dan tetap semangat dalam melaksanakan tugas serta menjaga kesehatan.

Selanjutnya, Kapolres melanjutkan perjalanan menuju Polsek Torgamba. Tiba di Mako Polsek Torgamba disambut oleh Kapolsek AKP Ilham Lubis, bersama Kanit dan personil. 

Kapolres juga melakukan pengecekan terhadap ruang tahanan, ruang kerja unit, kebersihan komando dan asrama Polri.

Dalam memberikan arahan kepada para personil, diimbau untuk selalu melaksanakan tugas sesuai SOP, memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, serta meningkatkan patroli di wilayah yang rawan tindak kejahatan 3C (curat, curas, dan curanmor). 

Kapolres juga mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan komando, serta menjaga semangat dan kesehatan dalam bertugas.

Kegiatan pengecekan itu merupakan upaya dalam memastikan kesiapan operasional dan kualitas pelayanan di Polsek jajaran demi memberikan rasa aman dan pelayanan maksimal kepada masyarakat. (imc/joey) 


Komentar

Berita Terkini