|

Paguyuban Pecinta Tembang Kenangan Peringati HUT ke-2

Ketua Paguyuban Pecinta Tembang Kenangan, Andi Riando (dua dari kiri) didampingi sekretaris Anas Tanjung, diabadikan bersama dengan Ketua Pamiko Sumu H Salamuddin Simatupang, H Anjar, H Sulaiman, sejumlah anggota dan undangn lainnya usai memperingati HUT ke-2. (foto: eddysta) 


INILAHMEDAN - Deliserdang: Dua tahun berdiri, Paguyuban Pecinta Tembang  Kenangan (P2TK) memperingati HUT ke-2 di Jalan Suka Maju, Tembung, Percut Seituan, Deliserdang, Rabu (14/02/2018).

"Dua tahun berdiri, kita telah memiliki peralatan sound system dan alat band untuk kebutuhan para anggota atau peminat lainnya," kata Ketua (P2TK)  Medan Andi Riando.

Andi Riando juga berterima kasih kepada senior, jajaran penasehat, pengurus dan anggota yang telah bekerja keras memberi masukan dan arahan  demi kemajuan paguyuban.

Andi juga mengucapkan terima kasih kepada sejumlah undangan di antaranya  Ketua Pamiko Koordinator Sumatera Utara H Salamuddin Simatupang, STM  Kampung Tengah H Anjar Famili, rombongan H Sulaiman dari Binjai serta  panitia pelaksana HUT.

Pada kesempatan itu, Penasehat Niti Prawira didampingi Rasyid Hadi menyatakan P2TK kini telah memiliki ADRT dan sekaligus akan disahkan oleh  notaris kemudian didaftarkan ke Kesbang Pol Linmas sehingga butuh partisipasi biaya.

Ajakan Niti mendapat respon sehingga berhasil terkumpul sumbangan sebesar Rp900 ribu.

Sebelumnya Ketua Panitia Kliwon Lestari berharap P2TK yang umumnya memiliki anggota dari kalangan penyanyi, musisi lengendaris dan penghobi  lagu tembang kenangan berharap tetap solid.

“Mari kita gapai kebersamaan, bekerja dengan kemampuan yang kita miliki untuk memajukan paguyuban ini," katanya.

Hadir di sana sejumlah musisi lawas di antaranya gitaris yakni Bastian, Usman, Suherlan, Saut, Saxopone, Minas, Dram. Kemudian dua personil dari  Dara Katika Band, sejumlah penyanyi yang tetap eksis, Marry, Eddysta, Tuty, Tina, Henny Sastra dan lainnya. Semuanya silih berganti beratraksi  dipentas menunjukkan kebolehannya bermain musik dan melantunkan suara emasnya.

Kepengurusan P2TK yakni Penasehat Rasyid Hadi dan Niti Prawira, Sekretaris Anas Tanjung, Bedahara Yusriasni Siregar, dilengkapi beberapa bidang lainnya. (eddysta)




Komentar

Berita Terkini