![]() |
Gubsu Tengku Erry Nuradi melantik Ketua Umum Serikat Karyawan PT Garuda Indonesia (Sekarga) Ahmad Irfan Nasution di Hotel Grand Mercure Medan Senin (15/05/2017) malam. (foto: ist) |
INILAHMEDAN - Medan: Gubsu Tengku Erry Nuradi melantik Ketua Umum Serikat Karyawan PT Garuda Indonesia (Sekarga) Ahmad Irfan Nasution di Hotel Grand Mercure Medan Senin (15/05/2017) malam.
Ahmad Irfan Nasution terpilih menjadi Ketua Umum Sekarga periode 2017-2021 melalui Musyawarah Besar (Mubes) VI Tahun 2017 yang digelar di atas Kapal Motor (KM) Kelud Tujuan Tanjung Periok-Belawan pada 12-14 Mei 2017.
"Sebelum disuruh melantik, saya sempat tanya sama pak Dirops, apa boleh saya yang melantik pak. Apa ada diatur dalam AD/ART. Kata Pak Dirops silakan saja. Ya, saya pikir ini jadi peluang bagi yang kalah di mubes untuk menggugatnya," canda Gubsu dalam sambutannya disambut tepuk tangan peserta Mubes dan para undangan.
Hadir dalam pengukuhan tersebut Direktur Operasional PT Garuda Indonesia Tbk Capt Triyanto Moeharsono, Nahkoda KM Kapten Nursyamsi, Wakil Ketua Federasi Serikat Pekerja Sinerji BUMN Achmad Yunus, Region Domestic IV Garuda Indonesia Dian Ediono serta tamu undangan lainnya.
Sebagai bagian dari keluarga besar Garuda Indonesia, Gubsu Erry merasa senang karena Sekarga memilih Kota Medan sebagai tempat penutupan Mubes. Oleh karenanya dia berharap agar peserta Mubes Sekarga yang berasal dari berbagai kota di tanah air dapat menyempatkan diri menikmati sejumlah tampat-tempat wisata yang ada di Kota Medan dan daerah lainnya di Sumut. (bsk)