Semangat Nasionalisme Warga Kampung Aur Tumbuh di Bantaran Sungai Deli
INILAHMEDAN - Medan: Beragam cara dilakukan masyarakat dalam memperingati dan merayakan HUT ke-71 Kemerdekaan RI. Di Lingkungan IV, Kel Kampung Aur, Kec Medan Maimun, misalnya, warga di sana menggelar upacara bendera di bantaran Sungai Deli.
"Upacara bendera dan perayaan HUT RI seperti ini sudah kami lakukan sejak tahun 2012. Kami mencoba menumbuhkan jiwa nasionalisme dari sini," kata Prita, Ketua Panitia Perayaan HUT ke-71 Kemerdekaan RI, saat ditemui, Rabu (17/08/2016).
Selesai upacara, kata Prita, acara dilanjutkan dengan berbagai perlombaan. Seperti lomba makan kerupk, panjat pinang dan lainnya.
Peserta pada kegiatan perayaan tersebut, katanya, adalah warga Lingkungan III dan Lingkungan IV, Kel Aur, Kec Medan Maimun. Sedangkan prosesi pengibaran bendera Merah Putih dilakukan oleh anggota Sanggar Perkasa Kampung Aur. Sedangkan pembina dalam upacara bendera Merah Putih tersebut adalah Kepala Lingkungan IV Kampung Aur, Sabil. (As)